Senin, 18 November 2019

BNI Sudah buka 4 Kantor Cabang Pembantu (KCP) di Wilayah Maluku

Diary News - PT.Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk, selalu mengedepankan kemudahan dan kenyamanan bertransaksi kepada seluruh nasabah. Untuk memberikan kemudahan akses ke segenap masyarakat sekaligus perluasan jaringan bisnis dan peningkatan kualitas layanan, BNI Kantor Cabang Utama (KCU) Ambon, membuka Kantor Cabang Pembantu (KCP) baru pada 4 kabupaten/kota di Maluku.
4 KCP yang dibuka, yakni KCP Seram Bagian Barat (Gemba), Rabu(5/10/2016), KCP Seram Bagian Timur (Bula), Kamis(6/10/2016), KCP Maluku Tenggara (Langgur), Jumat(7/10/2016), dan KCP Kepulauan Aru (Dobo), Rabu(12/10/2016). Bertambahnya 4 KCP, maka secara keseluruhan BNI telah berada di 10 kabupaten/kota di Maluku.
Kepala Kantor Cabang Utama (KCU) BNI Ambon, Dionne E. Limmon mengatakan dengan hadirnya 4 KCP baru, dapat memberikan pelayanan serta lebih dekat dengan masyarakat. “Kami yakin dengan dibukanya beberapa KCP bisa membantu mempermudah masyarakat dalam melakukan transaksi dan aktivitas perbankan,” ungkapnya kepada koran ini, Rabu(5/10).
Di Maluku, saat ini terdapat satu KCU, dan 7 KCP, 5 kantor kas dan 61 unit ATM yang tersebar di berbagai lokasi. “Kami sendiri optimis dapat membantu memenuhi kebutuhan perbankan masyarakat termasuk fasilitas pembiayaan atau permodalan. Selain itu, dalam waktu dekat sebanyak 14 unit ATM akan segera dioperasikan,” rincinya.
Di tengah persaingan industri perbankan yang kian kompetitif, sambung Dionne, BNI tetap berkomitmen untuk berperan aktif dalam pertumbuhan ekonomi nasional, antara lain dengan memberikan layanan yang unggul dan memberikan nilai lebih bagi nasabah.
Salah satunya adalah dengan terus mengembangkan, meningkatkan dan merevitalisasi KCP baru maupun ATM agar lebih berkualitas, baik dari aspek teknologi maupun fitur layanan. Layanan tersebut diberikan dengan memperhatikan aspek potensi bisnis daerah dan kebutuhan nasabah di lokasi-lokasi strategis di daerah ini.
Pembukaan KCP baru juga bertujuan untuk meningkatkan Dana Pihak Ketiga (DPK) BNI serta memperluas coverage area bisnis atau layanan, sehingga BNI bisa lebih dekat dengan nasabah dalam rangka memberikan pelayanan terbaik,” ujarnya
Selain itu, sebagai langkah untuk meningkatkan jumlah agen layanan keuangan tanpa kantor dalam rangka keuangan inklusif atau laku pandai yang di BNI disebut dengan Agen BNI46. “Agen BNI46 adalah pihak ketiga yang bekerjasama dengan BNI untuk menjadi kepanjangan tangan BNI dalam menyediakan layanan perbankan kepada masyarakat, berupa pembukaan rekening tabungan BNI pandai, setoran tunai, penarikan tunai, dan pembayaran,” paparnya.
Dia berharap, BNI bisa mendorong potensi ekonomi di Maluku dan menjadi bank pilihan utama masyarakat dalam melakukan transaksi keuangan. “Intinya kami berharap dapat menopang rencana ekspansi kredit BNI dalam meningkatkan taraf hidup dan kesejahteraan masyarakat diantaranya melalui penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) dan produk perbankan lainnya,” harapnya.

Pergerakan Polda Maluku Untuk Melaksanakan MOU Dengan BNI Cabang Ambon

Diary News - Polda Maluku, Kapolda Maluku Irjen Pol. Drs. Deden Juhara didampingi Waka Polda Maluku Brigjen Pol. Drs. Daniel Pasaribu dan Drs. M. Rubani, A.,k, M. M. (Ka BNI Makassar) melaksanakan penandatanganan MOU antara Polda Maluku dengan Pimpinan BNI Cabang Ambon di Rupattama Polda Maluku, rabu (2/8-2017). 
Dalam penandatanganan tersebut dari Polda Maluku dilaksanakan oleh Kapolda Maluku, sedangkan dari pihak BNI Cabang Ambon oleh Ibu Dionne.E.E. Lamongan dan disaksikan oleh Para pejabat yang hadir, jelas Kabid Humas Polda Maluku AKBP. A.R. Tatuh. 
Kapolda Maluku dalam sambutannya antara lain menyatakan bahwa pelaksanaan penandatanganan MOU ini merupakan tindak lanjut yang telah dilaksanakan oleh pimpinan Polri dengan Pimpinan BNI Pusat. sehingga wujud tindak lanjut dari petunjuk pimpinan Polri, jelasnya. 
Untuk itu, hal ini untuk peningkatan akuntabilitas dan transparansi serta pengamanan dan pelayanan bidang keuangan dalam pembayaran gaji dan tunjangan kinerja kepada anggota dan PNS Polri, tuturnya. 
Hal ini dilakukan secara langsung ke rekening masing-masing anggota dan  PNS yang bersangkutan melalui Bank Pemerintah. maka dengan dilaksanakan MOU ini diharapkan PT. Bank  BNI Cabang Ambon dapat terus meningkatkan pelayanannya kepada seluruh personil Polda Maluku dan khususnya Personil Brimob dan Maluku,  harap Kapolda. 
Sementara itu Ka BNI Makassar dalam sambutannya antara lain menyatakan bahwa pelaksanaan MOU antara Polda Maluku dengan BNI Cabang Ambon dalam rangka kerjasama untuk menunjang pelayanan produk dan jasa perbankan bagi Kepolisian Daerah Maluku. Hal ini juga merupakan tindak lanjut kerjasama yang sudah dilakukan antara Polri dan Bank BNI yang telah ditandatangani di Jakarta, jelasnya. 
Untuk itu tambahnya, pelaksanaan pembayaran transaksi perdana oleh Sat Brimobda Maluku dengan digunakan berupa kartu Debit BNI – Polri Promoter, yang mana kartu ini telah didesain khusus PROMOTER sesuai dengan visi misi Polri yaitu “Profesional, Modern, dan Terpercaya”. urainya. 
Acara diakhiri dengan pemberian Cendramata dari Kapolda kepada Ka BNI Makassar, dan sebaliknya serta dilanjutkan dengan foto bersama. kegiatan berlangsung lancar dan aman.

Perombakan Besar-Besaran Terjadi Di Direksi BNI Tapi Achmad Baiquni Tetap Bertahan

Berita Relax - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. telah diputuskan jika tidak mengganti posisi direktur utama dan wakil direktur. Kedua posisi tersebut tetap diisi oleh Achmad Baiquni dan Herry Sidharta.
Sementara itu RUPSLB merombak susunan direksi karena pemberhentian dengan hormat Direktur Bisnis Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah dan Jaringan Catur Budi Harto. Posisi tersebut digantikan oleh Tambok P. Setyawati yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Konsumer.
Anggoro Eko Cahyo yang sebelumnya menjabat sebagai direktur keuangan kini menggantikan posisi Tambok sebagai direktur bisnis konsumer. Ario Bimo yang sebelumnya menjabat sebagai General Manager BNI Tokyo Ario Bimo mengisi posisi direktur keuangan.
Direktur utama Achmad Baiquni menjelaskan bahwa perubahan struktur direksi dilakukan dengan mempertimbangkan pengalaman yang sebelumnya dimiliki oleh pihak yang ditunjuk.
“Seperti Pak Bob yang bertukar posisi dengan Pak Rico pernah punya pengalaman di divisi internasional maupun cabang luar negeri,” katanya usai RUPSLB di Jakarta, Jumat (30/8/2019).
Berdasarkan RUPSLB  Bob Tyasika Ananta yang sebelumnya menjabat sebagai direktur manajemen risiko bertukar posisi dengan Rico Budidarmo yang sebelumnya menjabat sebagai direktur tresuri dan internasional.
Selain susunan direksi, RUPSLB BNI juga memberhentikan Marwanto Harjowiryono sebagai komisaris perseroan. Posisi tersebut kini diisi oleh Askolani.
Adapun RUPSLB BNI merupakan yang ketiga diadakan oleh bank pelat merah. Sebelumnya PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. dan PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. juga telah melakukan agenda RUPSLB serupa.
Pemegang saham BTN memberhentikan Direktur Utama Maryono dan memberikan posisi tersebut kepada Direktur Utama BRI Suprajarto. Namun Suprajato menolak sehingga kedua jabatan puncak di kedua bank saat ini masih kosong.

Mau Kaya, Gunakalah Cara menabung dengan Benar

Diary News - Menabung adalah salah satu hal penting dalam mengatur keuangan, terlebih jika kita benar-benar menginginkan untuk dapat membeli barang yang cukup mahal seperti rumah dan mobil sudah  tentu kita harus memiliki persiapan uang. Ingat kata pepatah 'Menabung pangkal kaya'.
Memang sih kita bisa kredit untuk memiliki itu. Namun, alangkah lebih baik jika kita membayar langsung cash.
Menabung sebenarnya mudah, asalkan tau tips-tipsnya agar tidak sia-sia. Dibawah ini adalah tips untuk Menabung pangkal kaya. 
1. Mencatat kebiasaan bulanan dan selalu mengutamakan pada anggaran untuk menghapus kebiasaan buruk menghabiskan uang. 
2. Memprioritaskan Menabung daripada pengeluaran. Kalau ingin menggunakan uang, selalu pastikan kalau itu memang perlu.
3. Menentukan tanggal Menabung. Saat kamu sudah gajian, jangan lupa tentukan tanggal berapa dan berapa jumlah uang yang mau kamu tabung.
4. Membayar utang. Hal ini agar nantinya gak kepikiran terus. Karena walaupun nantinya kita telah mengumpulkan uang tapi punya utang, pastinya kesenangan kita akan menurun.
5. Jangan menyepelekan uang receh. Kalau bisa terkumpul banyak, bisa menambah jumlah tabungan kita menjadi lebih banyak lagi. Maka dari itu jangan buang uang receh, walaupun sedikit tetap saja berharga.
6. Tetap Menabung setelah masa kredit habis. Setelah pembayaran kredit habis, jadikan anggaran tabungan saja.
7. Menahan belanja berlebihan. Usahakan jangan membuka-buka aplikasi jual beli online, kalau perlu hapus dulu aplikasi itu agar kamu gak buka-buka terus. aku
8. Ikut asuransi. Asuransi memang sangat penting sekali sekarang ini. Terlebih lagi untuk melindungi terjadinya resiko.
9. Dapat uang langsung masukan ATM. Jika mendapatkan uang, usahakan langsung aja masukan ke dalam ATM kamu, sisakam sedikit uang cash untuk sehari-hari.
10. Ikut arisan. Arisan memang identik sama ibu-ibu. Tapi tetap bisa kita ikuti kok. Untungnya juga lumayan.
11. Memotivasi diri sendiri agar selalu Menabung. Motivasi diri sangat penting, apalagi yang namanya manusia pikiran dan fokusnya bisa selalu berubah-ubah.
12. Simpan bonus. Bonus kerja ditabung saja.
Itulah beberapa tips Menabung yang bisa dilakukan setiap hari untuk Menabung.

Sumber : Akurat.co

Bisnis Kuliner Modal Kecil dengan Untung Besar, Apa Saja?

Diary News - Meskipun bisnis terbilang membutuhkan modal besar, namun sebenarnya masih ada saja lho bisnis yang memiliki tipe bermodalkan kecil salah satunya Bisnis Kuliner. Meski Bisnis Kuliner terdengar mudah dijalankan, tetapi tak dapat dipungkiri bisnis ini tetap memiliki tantangannya tersendiri. Terlebih bila pelanggan tengah sepi, maka persediaan bahan baku tersisa banyak.
Untuk itu buat kamu yang masih awam dalam Bisnis Kuliner, maka ada baiknya memulai berbisnis dengan modal kecil saja dulu. Adapun berikut tujuh jenis Bisnis Kuliner menjanjikan yang bisa kamu mulai dengan modal Rp2 juta hingga Rp5 jutaan. Apa saja?
Waralaba minuman emang bisa kamu pilih sebagai bisnis pertama mengingat modalnya yang enggak besar. Cuma dengan modal Rp2 jutaan aja kamu bisa mendirikan bisnis ini. Bahan baku bakal mereka sediakan, begitu pula dengan banner dan peralatan lainnya. Terus kalau persediaan bahan bakunya udah habis, tinggal telpon aja ke manajemennya. Nanti juga bakal dikirimkan lagi.
Kebanyakan waralaba ini berbasis di Jakarta. Namun mereka tetap melayani pengiriman ke luar kota juga. 
2. Waralaba makanan
Setelah minuman, yang kedua tentu aja waralaba makanan. Waralaba makanan juga bisa jadi salah satu Bisnis Kuliner yang menjanjikan, jika kamu tidak salah dalam memilih lokasi.
Ketika kamu jualnya jajanan seharga Rp5.000, maka cari aja wilayah seperti sekolahan atau yang dekat dengan pemukiman warga. Pastinya anak sekolahan bakal menghampirimu saat di jam istirahat atau jam pulang sekolah.
Atau mungkin kamu juga bisa pilih wilayah di sekitar kampus. Mengingat banyak juga anak-anak kuliahan yang gemar beli cemilan-cemilan murah, karena uang jajan mereka enggak selalu besar. Tapi, sesuaikan juga gimana branding dari waralaba makanan yang kamu pilih.
Bila brandingnya terlihat lucu-lucu, maka udah jelas kalau itu pasarnya adalah anak-anak. Modalnya pun sama seperti waralaba minuman, ada yang bisa dimulai dari Rp2 jutaan juga. Tapi ada juga yang Rp5 jutaan ke atas. 
3. Angkringan
Bisnis yang ketiga adalah angkringan. Tahu dong sama tempat makan yang satu ini? Itu lho yang populer banget di Yogyakarta. Angkringan biasanya menyediakan makanan-makanan khas seperti nasi kucing, sate usus, telur, kerang, tahu, dan tempe. Buat minumannya, biasanya yang paling khas adalah susu jahe.
Pokoknya, konsep angkringan ini adalah makanan dengan porsi kecil ya. Jelas beda sama yang namanya warteg. Angkringan itu sendiri buka di malam hari. Jadi kamu bisa menargetkan orang-orang pulang kerja sebagai calon pelangganmu. 
Meski sepele namun bisnis yang satu ini tetap menjamur di setiap pinggiran kota besar seperti Jakarta. Walaupun hanya menjual gorengan yang sama setiap harinya, namun peminat gorengan tidak pernah berkurang.
Jangan salah, gorengan di pinggiran itu juga merupakan street food khas Jakarta yang sering diincar orang. Modalnya pun cukup mudah cukup kompor gas, wajan, minyak goreng, gerobak serta beberapa bahan. Maka usaha ini bisa dibuat dengan mudah. 
5. Jajanan Pasar 
Kalau yang ini sih enggak mungkin ada matinya. Sampai kapan juga jajanan pasar tetap digemari oleh semua kalangan.
Bikin jajanan pasar enggak butuh ongkos produksi yang besar. Dengan biaya Rp30 ribu aja udah bisa bikin dalam porsi yang lumayan banyak.
Soal di mana jualnya, coba aja di depan rumah dulu. Atau kamu bisa jual pre-order via online. Dan ketika weekend, terutama Minggu, kamu bisa menjualnya di car free day. Bermodal mobil atau gelar lapak pun jadi.
Jika ingin sewa tempat di pasar juga bisa. Tapi ya pastinya kamu bakal bersaing sama pedagang-pedagang pasar lain.

Sumber : Akurat.co

Hindari Hal Ini Jika Kamu Pebisnis Pemula dan Ingin Sukses

Diary News - Belakangan ini, banyak sekali yang memilih membuka usaha sendiri daripada bekerja ikut orang. Melihat orang lain berbisnis dan sukses besar memang menjanjikan. Tapi tentu saja, memulai bisnis hingga mendapatkan laba yang besar bukan hal mudah.
Sebelum memulai bisnis, kamu harus sangat memperhatikan modal yang tersedia serta rekan yang dipilih. Persiapan sebelum benar-benar memulai bisnis juga adalah salah satu elemen penting yang perlu diperhatikan dengan baik.
Karena tak jarang pebisnis pemula akhirnya mengalami kegagalan dan langsung menyerah dikarenakan kurangnya kemampuan pengelolaan bisnis dengan baik.
Nah, supaya bisa terwujud, pebisnis harus mampu mengatur waktu. Sebab, 24 jam sehari dirasa tidak akan cukup untuk mengerjakan kegiatan sehari-hari ditambah mengurus usaha. Maka dari itu, dalam berbisnis memerlukan strategi matang, serta keseriusan dalam prosesnya agar bisa meraih keberhasilan.
Semakin berkembang bisnis, semakin menguntungkan pula pundi-pundi rupiah, tentunya. Selain itu, ada beberapa hal yang perlu dihindari bagi pebisnis pemula agar usahanya berkembang.
1. Perencanaan Keuangan Tidak Terstruktur
Perencanaan keuangan merupakan hal mutlak yang harus disiapkan secara matang. Pasalnya, perencanaan yang keliru, akan memicu masalah dalam bisnis yang sedang dibangun. Di antaranya, pemasukan yang lebih kecil dibandingkan pengeluaran. Tak jarang, dana modal harus dikeluarkan untuk kebutuhan lain.
Jadi, perputaran bisnis akan berjalan ketika pemasukan, pengeluaran, dan pengelolaan operasional bisnis berada pada kondisi seimbang.
2. Hindari Teman Dekat Sebagai Rekan
Uang dapat mengubah pikiran. Itulah mengapa sebelum berbisnis, jangan pilih rekanan atau teman dekat sebagai rekan. Bangun dulu, bisnis kamu sendiri. Itu dapat menghindarkan kamu dari monopoli bisnis yang licik dari rekanan.
3. Tidak Menyediakan Dana Cadangan
Ketika berbisnis, tentu tak luput dari risiko kendala yang muncul tiba-tiba. Maka dari itu, dana simpanan sangat diperlukan. Ini dilakukan agar tak kelabakan ketika ada masalah keuangan mendesak.
Menggunakan dana cadangan, akan membuat bisnis bisa bertahan dan berjalan normal tanpa takut pengeluaran membengkak.
4. Hindari Pinjaman
Membayar pinjaman benar-benar dapat membuat kamu dalam masalah. Kamu baru bisa melakukan pinjaman jika bisnis kamu telah berjalan dan menjanjikan untuk diperluas.
5. Tidak Bertindak Sesuai Realita
Memiliki ambisi dalam berbisnis memang diperlukan agar tetap semangat dalam proses pengembangan. Sayangnya, bertindak hanya dengan dilandasi ambisi tanpa memikirkan realita bisnis, justru bisa memicu masalah.
Lebih buruk lagi, ambisi yang terlalu besar membuat pelaku bisnis terburu-buru tanpa memikirkan kondisi bisnis saat ini. Alhasil, bisnis berjalan kurang baik.
Sederhananya, dalam berbisnis harus tetap memperhatikan realita kondisi usaha yang sedang berjalan.


Sumber : Akurat.co

Bisa Gangguan Mental Jenis Baru Itulah Adalah Kecanduan Belanja Online

Diary News - Zaman sekarang, apapun serba Online termasuk Belanja. Nah, buat kamu yang sering Belanja Online, dari laman Daily Mail yang dikutip AkuratHealth, kecanduan Belanja Online bisa jadi jenis gangguan mental baru.
Peneliti mengatakan, orang yang kecanduan Belanja Online dapat menunjukkan gejala dan karakteristik yang berbeda dan hal tersebut juga dapat memengaruhi pikiran mereka.
Buying-shopping disorder (BSD) jenis ganggua mental yang telah dikenal selama puluhan tahun. Namun, para ahli mengatakan gangguan mental ini memiliki makna baru di era internet seperti saat ini dan sudah memengaruhi satu dari 20 orang.
Orang yang terobsesi dengan Belanja Online kemungkinan hanya akan menimbun barang yang mereka pesan, tetapi justru berakhir dengan hutang. Bahkan, hal ini dapat berdampak pada hubungan dengan pasangan dan membuat pecandu kehilangan kendali diri.
"Sudah saatnya untuk mengenali BSD sebagai kondisi Kesehatan Mental dan untuk mengumpulkan pengetahuan lebih lanjut tentang BSD di internet," tutur Dr Astrid Müller, psikoterapis di Hannover Medical School di Jerman.
Dalam studi, terlihat bukti dari 122 pasien yang mencari bantuan untuk kecanduan Belanja Online mereka. Peneliti juga menemukan orang yang kecanduan ini memiliki tingkat depresi dan kecemasan lebih tinggi dari biasanya.
Tim peneliti berpendapat, munculnya toko Online, aplikasi Belanja dan jasa pengiriman ke rumah telah menambah dimensi baru bagi shopaholic.
Penelitian dari Jerman ini memengaruhi 5 persen populasi dan memiliki efek mental yang serius. Itulah sebabnya kondisi ini perlu mendapat perhatian yang lebih serius.
Berdasarkan hasil penemuan ini, para peneliti berharap adanya penelitian lebih lanjut yang membahas tentang karakteristik fenomenologis berbeda, hal yang mendasari dan konsep pengobatannya.

Sumber : Akurat.co